|
Gol Ivan Rakitic ke gawang Atletico yang membuat skor imbang (Getty Images)
|
Zonaterbaik - Dua tim yang sedang memimpin klasemen dengan poin sama, Barcelona dan Ateltico Madrid hanya bisa meraih hasil seri dalam lanjutan
pertandingan laliga Spanyol jornada 20 tadi malam (dinihari). Barca tertahan di kandang Levante, sementara Atetico diimbangi Sevilla di markasnya sendiri.
Pada pertandingan yang berlangsung tadi malam (dinihari), Senin, 20/01 WIB di Estadio Ciudad de Valencia, tuan rumah berhasil menjebol gawang Barcelona lebih dulu. Gol untuk Levante ini dicetak oleh Loukas Vyntra dengan sundulan kepalanya di menit 10 setelah menerima umpan dari tendangan sudut yang dikirim Ivanschitz.
Keunggulan Levante hanya bertahan sembilan menit. Melalui proses yang serupa, tendangan sudut Xavi Hernandez diteruskan Gerard Pique dengan sundulan kepala dan membuahkan gol untuk tim tamu. Skor 1-1 bertahan hingga baak pertama selesai.
Di babak kedua, Barcelona terus melancarkan serangan bertubi ke lini pertahanan Levante. Namun hingga peluit panjang di bunyikan wasit pertanda laga usai, skor akhir pertandingan antara Levante vs Barcelona tetap imbang 1-1.
Hasil imbang yang diperoleh Barca memberi peluang buat Atletico yang bertanding setelahnya untuk bisa merebut posisi pimpinan klasemen. Namun nyatanya Atletico juga hanya bisa meraih satu angka.
Menjamu Sevulla di Vicente Calderon dinihari (pagi) tadi, Senin, 20/01 WIB, David Villa memberi harapan untuk Atletico menggeser Barca dengan berhasil membuka keunggulan buat Atletico di menit 18. Babak pertama usai dengan skor Atletico Madrid 1-0 Sevilla.
Atletico yang berusaha menambah gol justru harus kebobolan di menit 73 lewat tendangan penalti Ivan Rakitic. Skor imbang 1-1 menjadi penutup di laga antara Atletico Madrid vs Sevilla.
Dengan hasil imbang yang didapat Barcelona dan Atletico Madrid ini, posisi kedua tim di peringkat pertama dan kedua
klasemen sementara Laliga Spanyol memang tidak berubah. Dari 20 laga yang sudah dilewati, Barca dan Atletico sama-sama memiliki 51 poin.
Namun hasil imbang yang didapat Barcelona dan Atletico di pertandingan Laliga Spanyol tadi malam (dinihari) tersebut menguntungkan bagi Real Madrid. Dengan hanya tertinggal satu poin dari Barca dan Atletico, Madrid masih menempati peringkat 3 klasemen dengan poin 50 dari jumlah pertandingan yang sama.