Swansea City akhirnya menemukan orang yang akan mengisi kursi kosong pelatih sepeninggal Brendan Rodgers ke Liverpool.
|
Getty Images |
Michael Laudrup, pria kelahiran Kopenhagen, Denmark 15 Juni 1964 ini ditunjuk menjadi pelatih Swansea City dengan kontrak selama dua tahun.
Mantan pelatih Getafe Spartak Moskow dan Real Mallorca ini menjadi manajer ketiga Swansea City dalam kurun waktu 4 tahun.
Semasa menjadi pemain, Laudrup pernah sukses membawa Denmark merebut gelar juara Piala Eropa 1992 sdengan mengalahkan Jerman di final.
Dan setelah memperkuat Denmark di Piala Dunia 1998 Perancis, Michael Laudrup gantung sepatu, alias pensiun sebagai pemain.
Selama mmpemperkuat timnas Denmark, Michael Laudrup bermain sebanyak 104 kali dan mencetak 37 gol.
Di klub, Laudrup pernah sukses bersama Barcelona, Real Madrid dan Ajax Amsterdam
Tahun 2000-2002, Laudrup menjadi asisten pelatih Denmark. Dan Kulb pertama yang ditanganinya sebagai pelatih adalah Brondby.
Michael laudrup diharap bisa meneruskan atau bahkan melebihi prestasi Swansea City musim lalu yang finish di urutan 11 klasemen Liga Inggris.